Cegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Maluk Patroli Saat Pelaksanaan Ibadah Taraweh

Cegah Gangguan Kamtibmas, Polsek Maluk Patroli Saat Pelaksanaan Ibadah Taraweh

Sumbawa Barat NTB - Memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyakarat yang melaksanakan ibadah sholat taraweh pada bulan ramadhan 1444H/2023 M, anggota polsek maluk melakukan pengamanan di Masjid Nurul Islam Kecamatan maluk Kabupaten Sumbawa Barat  pada rabu (12/4/23).

Kapolres Sumbawa Barat AKBP Heru Muslimin S.IK.MIP melalui Kasi Humas IPDA Eddy Soebandi, S.Sos mengatakan, dalam pengamanan ibadah sholat tarawih  personil yang terlibat Kepala SPKT 1 Polsek Maluk dan 2 anggota piket pelayanan polsek maluk.

" Selain melakukan pengamanan anggota polsek maluk melakukan patroli di tempat kegiatan Masyarakat dan lokasi dianggap rawan terjadinya kecelakaan lalulintas, anggota dengan membawa peralatan lampu apil, peluit dan tongkat samapta, " jelasnya 

 

Kata eddy, dalam kegiatan tersebut untuk mendukung 16 program prioritas kapolri  Presisi (a)Nomor 8 Pemulihan ekonomi nasional.(b). Nomor 11 Peningkatan kwalitas pelayanan POLRI.(c). Nomor 12 Mewujudkan pelayanan POLRI yang terintergrasi .

Lanjut eddy, anggota polsek maluk juga memberikan imbauan kepada masyarakat agar tertib berlalulintas, sedapat mungkin bisa menyerap informasi tentang potensi gangguan keamanan. Mengajak masyarakat agar tetap menjaga kamtibmas di wilayah, apabila melihat hal - hal yang mencurigakan agar melaporkan ke polsek maluk agar ditindak lanjuti, " pungkasnya. (Adb)

ntb
Syafruddin Adi

Syafruddin Adi

Artikel Sebelumnya

Polres Sumbawa Barat Lakukan Verifikasi...

Artikel Berikutnya

Ungkap Kasus Narkoba, Polres Sumbawa Barat...

Berita terkait

Rekomendasi berita

Nagari TV, TVnya Nagari!
Mengenal Lebih Dekat Koperasi
TV Parlemen Live Streaming
Polri TV: Transparan - Informatif - Terpercaya
Panglima TNI Dampingi Menkopolkam Monitoring Pilkada Serentak Tahun 2024

Tags